Sabtu, 12 April 2014

Cara Mendaftar dan Memasang Iklan Infolinks Dengan Mudah

Cara Mendaftar dan Memasang Iklan Infolinks Dengan Mudah - Selamat malam sobat semua, piye kabare? semoga dalam keadaan baik, lama tidak update posting ya karena lagi sibuk banget gara-gara ada PILEG, hehehe... Pada kesempatan yang baik ini saya akan coba menjelaskan bagaimana cara mendaftar dan memasang iklan infolinks

Bagi para suhu yang sudah cukup lama berkecimpung di dunia ngeblog, infolinks bukanlah sesuatu yang asing tapi mungkin bagi sobat newbie seperti saya mungkin ini agak awam.. Nah sebelum saya menjelaskan langkah-langkah mendaftarnya, mungkin sobat perlu sedikit tau bahwa Infolink adalah salah satu situs PPC (Pay Per Click), jadi kita akan mendapat $$ jika ada visitor yang ngeklik iklan dari infolink.

Menurut thread yang saya baca di forum-forum dumay, infolinks ini terbukti membayar namun blog sobat harus memakai bahasa inggris. Tapi ini bisa disiasati, silahkan sobat buat blog baru, buat 10 - 15 artikel memakai bahasa inggris (copas aja) terus daftarin ke infolinks. Terus bagaimana langkah-langkah mendaftar infolinks, berikut penjelasaanya.

1.  Silahkan sobat meluncur ke Infolinks
2.  Klik "Get it now"
3.  Kalau sudah muncul page pendaftaran silahkan sobat isi kolomnya, selesai mengisi klik "Join" terus tunggu blog sobat di approve biasanya tidak lama 1 - 2 hari sudah ada pemberitahuan dari infolinks


dan berikut adalah cara memasang iklan di infolinks

4.  Kalau sudah diapprove, silahkan sobat login ke infolinks kemudian pilih "Integrate" >> JavaScript, copy paste script yang sudah muncul di template blog sobat, penempatanya di atas </body>.



Demikian sedikit artikel dari saya semoga bermanfaat bagi sobat, terima kasih sudah mampir di blog saya, jangan lupa komennya ya..

1 komentar: